Gabungan dari kata cosmetics dan pharmaceuticals, berarti merupakan produk yang menggabungkan unsur kosmetik dan farmasi yang berfungsi untuk meningkatkan kualitas kulit seseorang. Produk seperti ini pertama kali ditemukan oleh Dr. Kligman Dermatology ternama Amerika Sejak sekitar 30 tahun yang lalu. Cosmeceutical bukan sebuah istilah yang terdaftar resmi dalam dunia medis, namun sudah menjadi pengetahuan umum bagi penggemar kosmetik.
Sebuah produk bisa dikatakan cosmeceutical saat bisa berfungsi sebagai keduanya. Misalnya: sebuah sampo bisa dikatakan produk kosmetik karena tujuannya membersihkan rambut dan membuatnya tampak lebih indah, namun ia juga dikatakan produk farmasi saat berfungsi menghilangkan ketombe atau memperbaiki rambut bercabang; pasta gigi yang mengandung fluoride, selain untuk memutihkan gigi, juga untuk mengurangi kerusakan gigi; atau moisturizer dan produk make-up lainnya yang sekaligus melindungi kulit dari sinar matahari.
Sejumlah produk cosmeuticals yang ada, antara lain mengandung:
Retinoids → mengurangi tampilan kerut di wajah, meningkatkan ketebalan dan kelenturan kulit, memperlambat kehancuran kolagen, serta mengurangi bintik-bintik akibat paparan sinar matahari.
Alpha-hydroxy Acids (AHAs) → mengelupas sel-sel kulit mati dan mengurangi jerawat dengan membersihkan pori-pori yang tersumbat, mengurangi bintik akibat dan pergantian warna kulit akibat paparan sinar matahari.
Beta-Hydroxy Acids (BHAs) → juga menyingkirkan sel-sel kulit mati dan mencegah peradangan, sehingga dapat membantu mencegah jerawat.
Berbagai antioksidan, seperti: Vitamin C yang mengurangi kerut dan garis penuaan, serta membantu penyembuhan kulit terbakar lebih cepat; Vitamin E sebagai antioksidan dan anti peradangan pada kulit, juga membantu menghaluskan kulit; Co-enzyme Q10 sebagai antioksidan di kulit, dan membantu menguatkan serta memperlambat penuaan kulit; Alpha-lipoic acid sebagai antioksidan dan pelindung kulit saat kekurangan Vitamin C dan E; DMAE (NTP complex) membantu mengencangkan kulit wajah; Hydroquinone mempertahankan dan meningkatkan kesehatan kulit dan mencegah penuaan; Multi-Peptides yang menstimulasi produksi kolagen, memberikan pertahanan pada kulit melawan bakteri yang menyerang; serta Salicylic Acids sebagai anti peradangan, membuka pori-pori tersumbat, menghilangkan bakteri dan membasmi sel kulit mati.
EFEK SAMPING
Karena mengandung bahan alami dan kimia farmasi, produk-produk ini dapat menyebabkan efek samping ringan, seperti bintik-bintik dan iritasi.